Dusun Kajen lebih dikenal sebagai desa Kasongan dengan ciri
khas kerajinan gerabahnya. Dusun Kajen merupakan bagian dari kelompok desa
wisata kerajinan KAJIGELEM (Kajen, Jipangan, Gendeng, dan Lemahdadi). Dimana
keempat dusun ini ,mempunyai ciri khas masing-masing.
Gerabah berbahan dasar tanah liat. Cara membuatnya pun
membutuhkan proses yang lama. Untuk proses pengeringan, butuh sehari atau
lebih, baru setelah itu diteruskan dengan proses pembakarannya dengan waktu
sekitar 6-8 jam dengan api yang terus menyala. Pembakarannya menggunakan tungku
besar yang masih tradisional dari batu bata dan memakai kayu bakar.
Mata pencaharian penduduk juga 90% adalah pengrajin gerabah.
Pemasaran gerabah ini sendiri sudah di ekspor ke mancanegara. Wisatawan-wisatawan
asing sering berkunjung untuk membeli langsung dan ikut membuat gerabah. Banyak
dari warga yang membuka pelatihan untuk membuat gerabah.
Macam-macam bentuk gerabah sangat banyak, unik, dan kreatif.
Pembeli biasanya memborong untuk pemesanan seperti souvenir pernikahan, acara
siraman dalam adat Jawa, ataupun dijual lagi. Vas bunga, guci, pot untuk ikan
kecil-kecil ataupun tumbuhan air, juga sangat banyak diminati.
karena harga murah terjangkau dan untuk pengiriman barang
tidak susah karena letak geografis desa ini juga dipinggiran kota Jogja, dan
sekarang ini media social sangat berkembang pesat, maka penjulan pun bisa via
online melalui jaringan internet (network). Beberapa pengrajin sudah mempunyai
blog dan web sendiri untuk pemasaran yang lebih luas, pembayaran via transfer
rekening bank.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar